I Ketut Marjana Jadi Dirut PT Pos

Author: I Ketut Mardjana /


INILAH.COM, Jakarta - Kementerian Negara BUMN mengangkat Direktur Utama PT Pos Indonesia yang baru yaitu I Ketut Marjana, menggantikan Direktur Utama lama yaitu Hana Suryana.

Dengan keputusan Menteri BUMN No KEP-166/MBU/2009 tanggal 11 Agustus 2009, pemerintah memberhentikan dengan hormat anggota dewan Komisaris Pos Indonesia sebagai yaitu Brata Hardjosubroto (Komisaris Utama) dan Andi Arief (komisaris). Kemudian mengangkat Daddy Hariadi sebagai Komisaris Utama dan Farid Haryanto sebagai Dewan Komisaris.

Kementerian Negara BUMN juga memberhentikan Direksi Pos Indonesia melalui Kepmenneg BUMN No KEP-167/MBU/2009 tanggal 11 Agustus 2009.

Direksi yang diberhentikan diantaranya Hana Suryana (Direktur Utama), I Ketut Mardjana (Wakil Direktur Utama), Hani Johanis (Direktur Keuangan), Soebandi (Direktur Operasi), San Herib (Direktur Bisnis dan Komunikasi), Areif Supriyono (Direktur Jasa Keuangan) dan Endad Rachmat Akus (Direktur SDM).

Sementara itu, direksi yang menggantikan adalah I Ketut Marjana (Dirut), Sukatmo Padmosukarso (Wakil Direktur Utama), Denny Alexander Hutapea (Direktur), Ismanto (Direktur), Setyo Riyanto (Direktur), dan Entis Sutisna (Direktur).

Pengangkatan dan pemberhentian tersebut dilakukan oleh Menteri Negara BUMN Sofyan Djalil di kantor Kementerian Negara BUMN, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu (12/8/2009).

Selain PT Pos Indonesia, Kementerian Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) juga memberhentikan dan mengangkat pengurus (Direksi dan Komisaris) di tiga BUMN yaitu PT Merpati Nusantara Airlines, PT Kereta Api Indonesia, dan PT Biro Klasifikasi Indonesia.

"Pemberhentian dan pengangkatan anggota direksi dan komisaris 4 BUMN tersebut mulai berlaku efektif sejak dilakukan pelantikan," ujarnya.

Melalui KEP-155/MBU/2009 tanggal 28 Juli 2009, pemerintah memberhentikan anggota Dewan Komisaris Biro Klasifikasi Indonesia yaitu Albert Lapian (Komut), Boediarso Teguh Widodo (Komisaris) dan Achmad Chotibudin (Komisaris). Kemudian mengangkat Abdul Gani (Komisaris Utama), Riyadi Widiasmoro (Komisaris) dan Liliek Mayasari (Komisaris).

Lalu dengan keputusan Menneg BUMN KEP-156/MBU/2009 tanggal 28 Juli 2009 mengangkat Bambang Irawan sebagai Direktur Operasi PT Kereta Api Indonesia. Terakhir, pemerintah mengangkat Eddi Hariyadi sebagai dewan Komisaris Merpati Nusantara melalui KEP -162/MBU/2009 tanggal 31 Juli 2009. [san/cms]


Selengkapnya...





Selengkapnya...






Selengkapnya...





Selengkapnya...







Selengkapnya...






Selengkapnya...







Selengkapnya...







Selengkapnya...





Selengkapnya...




Selengkapnya...






Selengkapnya...







Selengkapnya...







Selengkapnya...